Belakangan ini investasi crypto sedang naik daun, terutama di kalangan remaja. Apalagi keuntungan yang ditawarkan tidak main – main. Tak ayal, yang demikian turut membuat semakin banyaknya cara mendapatkan crypto gratis yang bisa Anda coba. Salah satunya adalah lewat Axie Infinity APK 2022 ini.
Crypto sendiri merupakan mata uang digital yang dijamin cryptography sehingga membuatnya hampir tidak mungkin bisa dipalsukan. Crypto juga bisa digunakan untuk bertransaksi seperti pembayaran atau transfer dari satu orang ke lainnya secara online dengan mudah dan cepat.
Investasi crypto adalah instrument investasi yang sudah cukup lama populer di beberapa kalangan masyarakat berkat kecanggihan teknologi saat ini. Sayangnya, untuk mendapatkan sebuah crypto Anda harus membeli sejumlah mata uang digital dengan kantong sendiri. Meski demikian, ternyata ada beberapa cara lain yang cukup menarik untuk dicoba, yaitu lewat aplikasi Axie Infinity.
Ya, lewat aplikasi tersebut Anda bisa mendapatkan crypto secara cuma – cuma. Daripada semakin penasaran, langsung saja simak ulasan lengkapnya berikut ini.
Cara Mendapatkan Crypto Gratis via Axie Infinity APK 2022

Download Axie Infinity APK 2022 sebagai salah satu cara mendapatkan crypto gratis yang mudah dan anti ribet. Axie Infinity merupakan video game berbasis NFT yang dikembangkan Vietnam Sky Mavis. Axie Infinity menggunakan crypto currency AXS dan SLP yang berbasis Ethereum.
Untuk bisa bermain game online di Axie Infinity Anda hanya perlu memiliki Axie dalam game Blockchain. Axies ini biasanya dijadikan sebagai non fungible token atau NFT ERC-721.
Game online di aplikasi Axie Infinity mengusung konsep Play to Earn. Oleh karenanya, pemainnya bisa mendapatkan keuntungan atau penghasilan dalam bentuk NFT AXS dan SLP. Game online di Axie Infinity terinspirasi oleh game Tamagotchi dan Pokemon yang memungkinkan Anda agar bisa mendapatkan mata uang dengan cara mudah, yaitu dari bermain game ketika Anda berkembang biak, bertempur, membesarkan dan memperdagangkan makhluk yang ada di pasar
Misi utama game di Axie Infinity, yaitu menyediakan tempat yang mendidik juga menyenangkan untuk kemudian diperkenalkan di dunia pada teknologi Blockchain. Semua data dan aset seni yang ada dalam aplikasi ini bisa diakses dengan bebas oleh pihak ketiga, sehingga memungkinkan para pengembang untuk membangun alat dan pengalamannya sendiri untuk tingkatkan alam semesta Axie Infinity menjadi lebih jauh lagi.
Mengetahui Cara Kerja Axie Infinity APK
Sebenarnya ada banyak cara mendapatkan crypto gratis, salah satu yang paling recommended adalah lewat aplikasi Axie Infinity. Hadir dengan teknologi Blockchain, di aplikasi ini alih – alih menambah sebuah blok baru di rantai, juga tersedia struktur Play to Earn.
Sehingga para pemain bisa mendapat penghasilan dan keuntungan dengan bersaing dalam sebuah pertempuran PVP, mengembang biakan Axies, lalu menjualnya di pasar, atau Anda juga bisa mengumpulkan Axies langkah yang berhasil didapatkan.
Selain itu, Anda juga bisa mendapatkan SLP, ini adalah crypto currency yang dibutuhkan untuk mengembang biakkan Axie. Tak hanya itu, SLP juga bisa ditukarkan ke Ethereum atau diubah ke Fiat. Anda bahkan juga bisa membeli SLP secara langsung lewat Binance dan Uniswap biar lebih gampangnya.
Pertanyaannya, bagaimana cara mendapatkan crypto gratis di Axie Infinity APK 2022?
Axies Scholarship
Sebenarnya ada beberapa cara mendapatkan crypto gratis di aplikasi Axie Infinity, pertama adalah dengan sistem Axies Scholarship. Sistem tersebut ada dalam game Axie yang memiliki bertujuan memberikan bantuan dalam bentuk Axies, khususnya untuk pemain yang tidak memiliki modal sepeserpun.
Ada dua pihak dalam sistem ini, yaitu :
- Scholars (pemain baru)
- Managers (investor atau pemain dengan banyak item)
Selesaikan Misi Harian
Maksud dari misi harian di sini bisa sangat beragam, mulai dari yang hanya masuk ke akun atau bermain melawan pemain lainnya, maupun komputer. Dengan menyelesaikan misi harian maka Anda akan mendapatkan imbalan berupa 50 SLP, dimana untuk 1 SLP-nya sendiri bernilai sekitar 5 ribu.
Tetapi juga penting untuk selalu diingat, bahwa misi harian di aplikasi Axie Infinity akan kadaluwarsa setiap 24 jam. Jadi, Anda harus segera selesaikan misi harian tersebut sebelum 24 jam selesai yang terhitung mulai pukul 7 pagi hingga 6 pagi di hari berikutnya.
Bermain Melawan Pemain Lain
Dengan mencoba menyelesaikan permainan dan menjadi pemenang maka Anda juga bisa mendapatkan crypto secara gratis. Memiliki kemiripan dengan game Pokemon, dimana para pemain akan memiliki Axie yang bisa dikembang biakkan dan digunakan untuk bertarung melawan pemain lain.
Pada game satu ini Anda akan memiliki karakter peliharaan yang disebut Axies. Axies di game online Axie Infinity sendiri dikategorikan dalam dua kelas, yaitu kelas normal dan rahasia. Anda bisa berlomba untuk mendapatkan crypto atau hadiah gratis di game ini lewat pertandingan dengan pemain lainnya, atau secara PVP.
Alternatif lainnya adalah lewat mode petualangan. Apabila Anda berhasil melawan monster dan menyelesaikan misi, maka akan diberikan crypto gratis sebagai hadiah. Namun demikian, untuk mulai bermain Axie Infinity Anda harus memiliki minimal 3 Axie yang nanti akan dibentuk sebagai tim terkuat yang dapat melawan Axie lain. Untuk bisa melawan pemain lain, Anda bisa menuju ke mode Arena.
Bermain Melawan Komputer
Untuk yang berikut ini bisa dilakukan di mode adventure, dimana maksimal pendapatan yang bisa didapatkan adalah sebesar 100 SLP per hari. Di mode tersebut Anda bisa mendapatkan SLP gratis dengan melawan komputer, sehingga bukan melawan pemain lain dari seluruh dunia.
Tetapi penting untuk diingat, bahwa SLP akan didapatkan apabila Anda menjadi pemenang, jika kalah maka Anda tidak akan mendapatkan penghasilan. Oleh karenanya, disarankan agar Anda terlebih dahulu menyusun rencana atau strategi agar bisa menghasilkan SLP.
Menjual Axies di Berbagai Marketplace
Apabila Anda sudah berhasil mengembang biakkan Axies, maka Anda bisa menjualnya dengan kisaran harga tertentu di beberapa marketplace. Biasanya Axies dijual secara kompetitif dan dihargai dengan nilai yang tinggi, apalagi jika memiliki level tinggi, kuat di pertandingan atau merupakan spesies langka.
Jangan heran jika mendapati banyak pemain yang menciptakan kombinasi Axies langkah dengan Axies kuat, misalnya dengan cara mengawinkan Axies dengan kualitas gen terbaik. Axie ini sendiri berbentuk NFT dan Non Fungible Token, jadi ketika dijual pemain akan menjual NFT asli dari wallet pribadinya.
Namun demikian, apabila Anda memang ingin mengembang biakkan Axie, maka dibutuhkan SLP sebagai bahan utamanya.
Mengembang Biakkan Token SLP
Ada dalam game Axie Infinity, Token SLP ini biasanya digunakan untuk mengembang biakkan Axies. Anda bisa mendapatkannya dengan cara farming. Nnati Anda bisa menjual Token SLP tersebut di platform exchange crypto untuk mendapatkan uang.
Demikian informasi yang bisa kami bagikan seputar cara mendapatkan crypto gratis via Axie Infinity APK 2022. Semoga bermanfaat.